Tangan Sering Kesemutan Saat Tidur, Kok Bisa?

Saat sedang tidur mengistirahatkan tubuh, terkadang muncul kesemutan yang membuat tangan menjadi mati rasa. Hal ini tentunya mengganggu waktu tidur karena rasa tidak nyaman akibat kesemutan. Lalu apa penyebab tangan sering kesemutan saat tidur? Apakah itu merupakan gejala dari masalah kesehatan? Yuk baca artikel ini sampai selesai, ya! 

Umumnya kesemutan disebabkan karena tekanan yang menyebabkan aliran darah tidak mengalir dengan lancar. Tak hanya saat melakukan aktivitas, gejala kesemutan juga bisa terjadi saat tidur.

Penyebab Tangan Sering Kesemutan Saat Tidur 

kesemutan tangan kanan

1. Tekanan Saraf

Saat posisi tidur salah atau kurang nyaman, maka akan menyebabkan tekanan saraf yang berlebihan dan membuat tangan kesemutan atau mati rasa. 

2. Cedera

Selain membuat sakit dan nyeri, cedera yang dibiarkan juga dapat menyebabkan kesemutan saat tidur. Oleh karena itu saat mengalami cedera harus segera ditangai agar tidak muncul gejala kesemutan dan lainnya.

3. Kebiasan Buruk 

Gaya dan pola hidup yang buruk dapat memicu munculnya kesemutan. Seperti kebiasaan merokok dan minum alkohol dapat mempengaruhi sirkulasi darah yang menyebabkan mati rasa.

4. Kondisi Psikologi

Tidak hanya disebabkan karena aktivitas fisik, namun kesemutan yang terjadi saat tidur juga dapat dipengaruhi oleh kondisi psikologis. Sebelum tidur mengalami stres, kecemasan dan depresi yang dapat mempengaruhi sirkulasi darah dan saraf sehingga membuat tangan kesemutan.

5. Perubahan Hormon

Perubahan seperti sedang hamil, menopause atau akan menstruasi akan mempengaruhi saraf dan sirkulasi darah. Hal ini lah yang akan membuat tangan mati rasa atau kesemutan.

6. Kekurangan Vitamin

Kesemutan yang terjadi bisa disebabkan karena tubuh kekurangan vitamin B12 atau folat. Sehingga sistem saraf pada tangan menjadi mati rasa atau kesemutan.

Cara Mengatasi Tangan Sering Kesemutan Saat Tidur

cara mengatasi tangan kesemutan saat tidur

Jika kamu merasa terganggu, ada beberapa solusi yang dapat mengurangi penyebab tangan kesemutan saat tidur, yaitu:

  • Atur posisi yang nyaman sebelum tidur. Usahakan tidur tanpa memberi tekanan pada lengan atau tangan
  • Latihan peregangan lembut pada lengan dan anggota tubuh bagian bawah sebelum tidur (untuk melancarkan aliran darah)
  • Hindari makanan atau minuman yang mengandung kafein sebelum tidur
  • Jangan menggunakan pakaian yang ketat saat tidur
  • Konsumsi suplemen B12 untuk membantu permasalahan kesemutan 
  • Banyak mengkonsumsi daging sapi, ayam, ikan salmon, tuna, telur dan yogurt

Baca Juga: Obat Tradisional Kesemutan Tangan Kanan.

Tangan Sering Kesemutan Gejala Penyakit apa? 

Meskipun terlihat sepele, namun gejala kesemutan tidak boleh dianggap remeh loh. Kesemutan bisa menjadi masalah kesehatan yang cukup serius. Lalu kesemutan itu gejala penyakit apa? Berikut beberapa di antaranya:

1. Saraf Kejepit

Tidak hanya tangan, namun kesemutan karena saraf kejepit juga bisa terjadi pada area lain seperti punggung, leher, dan kaki. 

Hal ini terjadi karena beberapa faktor seperti cedera, postur tubuh yang buruk, dan radang sendi. Tidak hanya gejala kesemutan saja, namun saraf kejepit juga dapat mengakibatkan gangguan saraf dan nyeri.

2. Diabetes

Meskipun terlihat sepele, namun ternyata kesemutan juga merupakan gejala dari diabetes. Bagi penderita diabetes akan sering mengalami kondisi kesemutan dari kaki dan naik ke tangan. Hal ini terjadi karena pengidap diabetes akan mengalami kerusakan saraf ringan hingga parah.

3. Penyakit Ginjal Kronis

Gejala kesemutan sering terjadi bagi penderita penyakit ginjal kronis yang sudah memasuki tahap parah. Tidak hanya kesemutan, namun penyakit ginjal kronis akan diikuti dengan gejala lainnya seperti anemia, mual, muntah, nyeri otot, dan penurunan berat badan.

4. Gangguan Tiroid

Gangguan tiroid terjadi saat tiroid memproduksi hormon terlalu sedikit. Gejala yang dapat dirasakan penderita penyakit gangguan tiroid salah satunya yaitu kesemutan.

5. Stroke

Meski jarang terjadi, namun kesemutan adalah salah satu gejala stroke. Gejala lainnya penderita akan kesulitan berbicara, tidak bisa memahami obrolan orang lain, kehilangan keseimbangan, dan pusing mendadak. 

6. Penyakit Carpal Tunnel

Carpal tunnel merupakan penyakit yang terjadi karena gerakan menekan saraf di pergelangan tangan sehingga menyebabkan mati rasa dan tangan menjadi lemah.

7. Serangan Jantung

Apabila kamu sering mengalami kesemutan pada area tangan, maka kemungkinan itu merupakan tanda serangan jantung. Adanya penyumbatan yang terjadi di pembuluh darah membuat aliran darah menuju jantung jadi menjadi terhambat. 

8. Rheumatoid Arthritis

Rheumatoid arthritis atau penyakit autoimun yang dapat menimbulkan gejala peradangan pada sendi. Apabila peradangan sendi terjadi di sekitar siku maka akan memberikan efek kesemutan.

9. Vaskulitis

Vaskulitis merupakan penyakit yang dapat menyebabkan pembuluh darah mengalami penebalan, penipisan, penyempitan hingga penyumbatan. Perubahan yang terjadi pada pembuluh darah ini lah yang dapat mengganggu kesehatan tertentu.

10. Epikondilitis

Epikondilitis merupakan peradangan yang terjadi di area sekitar siku. Gejala yang umum terjadi pada penderita epikondilitis yaitu kesemutan pada tangan, sensasi nyeri dan bengkak di area siku.

Atasi Kesemutan dengan Etawaku

Kesemutan saat sedang tidur memang sangat mengganggu kenyamanan. Belum lagi risiko kesehatannya yang cukup berbahaya jika kesemutan terus dibiarkan begitu saja. Untuk mengatasi masalah sering kesemutan, Kamu bisa rutin minum susu Etawaku setiap hari.

Etawaku adalah susu kambing etawa murni yang memiliki kandungan kalsium tinggi. Sehingga, susunya sangat baik untuk menjaga kekuatan dan kepadatan tulang sendi. Hal ini tentu baik mengingat kesemutan ada hubungannya dengan tulang dan sendi.

Lebih lanjut, susu Etawaku juga bermanfaat untuk mengatasi masalah pernapasan, pencernaan, hingga baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh!

Selain itu, perbanyak juga konsumsi beberapa jenis buah untuk kesemutan agar dapat lebih optimal mengatasi masalah kesemutan.

Itulah penyebab tangan sering kesemutan saat tidur. Apabila kesemutan diikuti dengan gejala lain, segera periksa ke dokter, ya!

Rekomendasi Artikel Lainnya: Sesak Nafas Saat Tiduran.

Photo of author

Alifia Furaida Salsabila

Tinggalkan komentar