Kenapa Saat Batuk Perut Terasa Sakit? Ini Penjelasannya!

Baik di cuaca panas atau hujan. Batuk salah satu gejala sakit yang banyak dialami orang-orang dari semua kalangan, mulai anak-anak hingga dewasa.

Rasa kurang nyaman seperti perut sakit atau nyeri, sering dirasakan seseorang saat sedang batuk. Lalu kenapa saat batuk perut terasa sakit? Apa penyebabnya dan bagaimana cara mengatasinya?

Untuk itu, yuk simak artikel ini sampai akhir!

Batuk dapat menyebabkan rasa sakit perut. Baik perut bagian atas, bawah, kiri dan kanan. Hal ini disesuaikan dengan kondisi seseorang yang berbeda-beda.

Penyebab Kenapa Saat Batuk Perut Terasa Sakit

Penyebab Kenapa Saat Batuk Perut Terasa Sakit

Hal ini terjadi karena saat batuk otot perut akan ikut berkontraksi cukup kuat dan memicu munculnya rasa nyeri. Namun, biasanya nyeri perut tidak langsung muncul saat awal batuk. Rasa nyeri muncul setelah batuk terjadi cukup lama.

Meskipun sakit perut adalah yang biasa terjadi, namun ada beberapa penyebab lain sakit perut yang harus diperhatikan. Berikut ini penyebab lain kenapa saat batuk terasa sakit:

1. Radang Usus Buntu

Perut terasa sakit saat batuk bisa menjadi gejala radang usus buntu loh. Selain rasa nyeri saat batuk, radang usus buntu juga disertai dengan gejala perut bengkak, kembung, demam, mual, muntah, sembelit hingga membuat nafsu makan menurun.

2. Cystitis

Cystitis merupakan peradangan pada kandungan kemih yang disebabkan oleh infeksi. Penyakit ini diikuti dengan gejala seperti sering buang air kecil, adanya darah dalam urin, urin berwarna gelap dan berbau busuk. 

3. Penyakit Divertikular

Divertikular adalah kondisi munculnya kantung menonjol pada usus besar yang diakibatkan kurang mengkonsumsi makanan berserat. Penyakit ini diikuti dengan gejala sakit perut, kembung, mual, muntah, demam, diare dan susah buang air besar.

4. Endometriosis

Batuk saat batuk bisa disebabkan karena endometriosis. Penyakit ini muncul dengan membawa gejala nyeri hebat pada punggung bawah, panggul dan daerah perut. Rasa nyeri akan lebih sakit saat sedang menstruasi dan berhubungan seks.

5. Batu Empedu

Batu empedu dapat menimbulkan sakit perut yang parah. Gejala lain yang dibawa penyakit ini seperti perut kembung, nyeri punggung atas, demam, gangguan pencernaan, mual dan muntah.

Baca Juga: Bolehkah Makan Bakso Saat Batuk?

6. Hernia

Kondisi saat organ dalam tubuh menekan dan mencuat ke luar lewat jaringan otot atau jaringan lemah lainya. Penyakit ini akan terasa sangat sakit saat batuk, bersin, buang air besar dan mengangkat benda berat.

7. Batu Ginjal

Endapan kecil dan keras yang ada di ginjal yang disebabkan oleh tingginya kadar zat kimia pembentuk kristal dalam urine. Batu ginjal diikuti dengan gejala sakit perut yang parah, urin berbau, urine berdarah, demam, mual dan muntah.

8. Kista Ovarium

Kista ovarium adalah kantung berisi cairan yang dapat berkembang di ovarium. Dalan beberapa kasus, kista yang pecah dapat menyebabkan sakit perut yang parah disertai dengan gejala:

  • Pendarahan hebat
  • Mual atau muntah
  • Demam
  • Pusing
  • PingsanĀ 

9. Pankreatitis

Pankreatitis terjadi ketika pankreas mengalami peradangan. Penyakit ini bisa menjadi kronis apabila disertai dengan gejala yang cukup parah, seperti:

  • Sesak napas
  • Penyakit kuning
  • Demam
  • Mual
  • Muntah
  • Sakit perut semakin parah
  • Detak jantung yang meningkat

10. Otot Panggul Lemah

Otot panggul lemah lebih sering dirasakan wanita. Penyakit ini akan membuat sakit sakit dan rasa tidak nyaman. Rasa nyeri akan lebih terasa saat batuk, bersin, tertawa dan olahraga.

Cara Mengatasi Saat Batuk Perut Terasa Sakit

Rasa sakit atau nyeri perut saat sedang batuk sangat tidak nyaman. Jika rasa sakit atau nyeri tanpa diikuti dengan gejala lainnya, maka lakukan hal ini untuk mengatasi keluhan tersebut.

  • Kompres perut yang nyeri dengan air hangatĀ 
  • Rajin minum air hangat
  • Hindari makanan berminyak
  • Hindari sesuatu yang membuat alergi
  • Perbanyak istirahat
  • Gunakan masker saat keluar rumah

Rekomendasi Artikel: Obat Batuk Berdahak Tradisional untuk Dewasa.

Atasi Batuk dengan Etawaku

Batuk yang terjadi terus menerus dapat mengakibatkan susah bernafas, tenggorokan sakit, dan perut sakit.

Untuk mempercepat penyembuhan batuk dengan cara nikmat, kamu bisa minum Susu Etawaku Platinum.

Etawaku merupakan produk susu kambing etawa yang terkenal baik untuk pernapasan, termasuk batuk. Hal ini karena adanya kandungan fluorin yang ada dalam susunya.

Jadi, bagi kamu yang ingin mengandalkan susu kambing untuk mengatasi batuk berdahak, kamu bisa pilih Etawaku Platinum!

Terlebih, kandungan nutrisi dalam susu etawaku yang tinggi. Mulai dari protein, kalsium, fosfor, vitamin dan mineral kompleks. Selain dapat mengatasi batuk. Etawaku juga baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mengatasi gangguan pernafasan, dan meningkatkan stamina tubuh menjadi lebih bugar dan energi.

Itulah alasan kenapa saat batuk perut terasa sakit dan cara mengatasinya. Apabila nyeri perut saat batuk diikuti dengan gejala lainnya, segera hubungi dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Photo of author

Alifia Furaida Salsabila

Tinggalkan komentar